Rabu, 20 April 2011

Zupa zupa soup

gara-gara salma makan zupa-zupa nya lahap banget pas kondangan minggu lalu, jadi deh bereksperimen mencari rasa zupa-zupa yang pas. GOt It!! tapi soup zupa-zupa nya gak pake tutup di atasnya ya....:)
zupa-zupa, sup zupa-zupa, zupa zupa, soup zupa-zupa, soup krim, sup krim

bahan:
50 gr daging ayam, rebus dengan 150 ml air. cincang ayamnya
200 ml susu cair
1/2 bawang bombay
1 lonjor sosis
2 sdm jagung manis pipil
1 sdt garam
1/2 sdt gula
merica secukupnya
2 sdm tepung terigu, campur dengan 1/2 bagian kaldu ayam

cara membuat:
1. tumis bawang bombay hingga layu, masukkan jagung,sosis dan ayam cincang kasar. masak hingga sosis matang
2. tambahkan setengah bagian kaldu ayam, aduk-aduk. masukkan garam, gula merica, aduk rata
3. masukkan semua bagian susu. masak hingga menjelang mendidih
4 masukkan campuran terigu dan kaldu> aduk rata hingga soup mengental.
5. siap dihidangkan.

zupa zupa cocok disajikan dengan roti prancis, atau pastry. yummmmy

Senin, 18 April 2011

Muffin Keju Tabur Nanas

Bahan:
175 gr tepung terigu protein sedang
25 gr susu bubuk
1/2 sdt baking powder
1/4 sdt soda kue
125 gr margarin
50 ml susu cair tawar
2 butir telur
110 gr gula pasir
100 gr keju cheddar parut
50 gr nanas, iris
2 sdm kismis

Cara membuat

1. Campur tepung terigu, susu bubuk, baking powder dan soda kue, ayak, sisihkan
2. Tim margarin dan susu cair hingga margarin leleh, sisihkan
3. Kocok telur dan gula hingga lembut
4. Masukkan margarin tim dan keju. Aduk perlahan hingga rata
5. Tambahkan campuran tepung terigu, aduk rata
6. Tuang adonan ke dalam cetakan muffin diameter 5 cm
7. Taburi nanas dan kismis di atasnya. Panggang dalam oven bersuhu 170C selama 35 menit atau hingga matang.

Muffin keju tabur nanas siap dihidangkan.

Minggu, 17 April 2011

Stup makaroni

stup makaroni, setup makaroni, sarapan,resep untuk anak
Cocok banget deh buat sarapan, bikin kenyang tapi gak bikin penuh perut. Bisa dicampuri sayuran juga seperti wortel. tapi kali ini resep nya tanpa sayur,hehe. Yukkk

Bahan:
150r makaroni bengkok
300ml air untuk merebus makaroni
7 siung bawang merah, belah menjadi 2
1/4 siung bawang bombay
250ml susu cair
3 buah sosis ayam, potong tipis
garam, merica bubuk, gula secukupnya
300ml air
1 btr telur

cara membuat
1. Rebus makaroni hingga empuk, saring, sisihkan
2. Didihkan air, masukkan bawang merah dan bawang bombay. Masukkan sosis, masak hingga agak matang
3. Masukkan makaroni, garam, merica dan gula. Tunggu hingga mendidih
4. Masukkan susu cair, aduk rata
5. Menjelang mendidih masukkan telur kocok sambil terus diaduk-aduk agar tidak menggumpal.
6. Siap dihidangkan

Jumat, 15 April 2011

Kripik Jamur Tiram

kripik jamur, keripik jamur, jamur goreng, jamur tiram, resep jamur, jamur kancing, masakan jamur, jamur goreng tepung, aneka snack, camilan, resep untuk anak
Olahan jamur lagi menjamur di mana-mana nih...daripada beli mending bikin ndiri di rumah, murah meriah,dapet banyaaaak pula:) Yukkk

KERIPIK JAMUR TIRAM

bahan:

200gr jamur tiram, cuci, peras airnya, sobek-sobek
3 sdm tepung terigu
3 sdm tepung maizena
1 sdm tepung beras
1 siung bawang putih
1/2 sdt merica butiran
garam
merica bubuk
minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Haluskan garam, merica dan bawang putih. Beri 2sdm air. campurkan ke dalam jamur tiram yang sudah disobek tadi. diamkan sebentar
2. Campur semua tepung, garam dan merica bubuk, aduk rata
3. Peras campuran jamur dan bumbu tadi, gulingkan ke dalam tepung. pisah-pisahkan menjadi bagian kecil-kecil.
4. Goreng dalam minyak, usahakan seluruh jamur terendam minyak, hingga kecoklatan
5. Angkat dan sajikan. Untuk lebih nikmat bisa ditaburi aneka rasa yang dijual di supermarket:).


Tips:
- ketika mencuci jamur, peras jamur hingga agak kering, fungsinya untuk menghilangkan bau khas jamur.
- jangan terlalu banyak mencampurkan tepung beras agak kripik tidak keras

Kamis, 14 April 2011

Pepes Teri Bumbu Merah

Pepes teri tanpa kelapa parut niiih!!! cobain yuuuk !

Bahan:
150 gr teri nasi basah
3 lembar daun jeruk, iris tipis
3 lembar daun pisang untuk membungkus

Bumbu halus:
3 siung bawang merah
1 siung bawang putih
2 buah cabai merah, buang bijinya
1 butir kemiri
1/2 cm kencur
1/2 cm jahe
1/2 sdt garam

Cara membuat
1. Campur teri basah, daun jeruk, dan bumbu halus, aduk rata
2. Ambil selembar daun pisang, letakkan teri di atasnya
3. Bunkus dan semat ujungnya dengan lidi
4. Kukus hingga matang

Rabu, 13 April 2011

Omelet Sayuran

Bahan:
2 butir telur, kocok lepas
50 gr wortel, potong korek api
2 buah buncis, iris serong
30gr jamur merang iris tipis
1 batang daun bawang, iris tipis
2 batang seledri, cincang halus
1 sdm minyak

Bumbu halus:
2 siung bawang merah
1 siung bawang putih
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam

Cara membuat
1. Campur semua bahan dan bumbu halus, aduk rata
2. Panaskan minyak tuang seluruh adonan. Masak dengan api sedang sambil dibalik hingga matang.
3. Angkat, potong sesuai selera

Kolak Pisang

Kolak identik dengan hidangan buka puasa, tapi sebenernya kita bisa menyajikan kolak sebagai makanan selingan sore hari lho< bisa disantap hangat ataupun dingin. Hmmm Lezat...

Bahan:
Pisang kepok setengah lirang, potong-potong
100 gr gula jawa
4 cm kayu manis
5 butir cengkeh
sejumput garam
air 400ml
santan 400ml
1 lembar daun pandan

cara membuat:
1. Didihkan air, masukkan pisang kepok, gula jawa, cengkeh,daun pandan dan kayu manis. Masak hingga pisang berubah warna
2. Masukkan santan dan garam, aduk-aduk hingga santan matang.
3. Sajikan.